Rabu, 20 Oktober 2021
Juara 1 lomba santri menulis oleh Nasdem
Senin, 27 September 2021
Sejarah Berdirinya MTs. Ihyaul Ulum Dukun Gresik
Sejarah Berdirinya MTs Ihyaul Ulum Dukun Gresik.
MTs Ihyaul Ulum merupakan lembaga pendidikan yang bernafaskan
Islam, di bawah pengelolaan Yayasan
Pendidikan Islam Ihyaul Ulum. Didirikan
pada tahun 1951. Yayasan berlokasi di Desa
Dukun Kecamatan Dukun Kabupaten
Gresik Propinsi Jawa Timur. YPIU merupakan
salah satu yayasan yang
pendiriannya diprakarsai oleh KH Ma’shum
Sufyan dan para pengurus
Nahdlatul ‘Ulama (NU) di Kecamatan Dukun
Kabupaten Gresik. Para aktifis elit
NU melihat bahwa pada saat itu,
dilingkungan Kecamatan Dukun belum ada
lembaga pendidikan yang benar – benar
sesuai dengan keinginan masyarakat,
yakni sekolah yang dapat melahirkan
generasi yang menguasai ilmu
keduniawiyan dan ilmu keukhrowiyan. Padahal
masyarakat sangat mendambakan
adanya sekolah atau lembaga pendidikan yang
mengajarkan ilmu agama dalam
porsi yang sangat memadai dan ilmu umum
yang sesuai dengan standar
Pendidikan Nasional.
KH. Ma’shum Sufyan Awal mula hanya mendirikan Pondok Pesantren. namun dalam
perjalanannya, keberadaan Pondok Pesantren Ihyaul Ulum
mengalami kemajuan yang sangat
berarti. sehingga dalam waktu yang tidak terlalu lama berdirilah TK, MI, MTs. MA, Madin dan juga STAI IU. Dukungan dari masyarakat selalu
mengalir dan memperkuat eksistensi
madrasah ditengah – tengah kehidupan
masyarakat. Melihat kondisi real
pemerintah juga telah ikut megambil bagian
yang cukup berarti pula, baik dalam
hal pembinan maupun penataan kelembagaan. Dukungan pemerintah antara lain
berupa dukungan material, seperti pemberian
bea siswa JPS, Sarana pembangunan
fisik Ruang Kelas Baru (RKB) dan pengukuran
kwalifikasi administratif dan
akademik. Dalam program jangka pendek,
menengah maupun jangka panjang,
MTs Ihyaul Ulum siap untuk mempertahankan
status Akreditasi A tersebut. Yang
jelas kalau melihat berbagai indikatornya,
maka eksistensi dan prospek kedepan
MA Abadiyah semakin mantap dan established.
Kondisi inilah yang menjadi
modal utama dalam berbagai upaya
pengembangan dan penataan dimasa – masa
yang akan datang.
Sumber : http://digilib.uinsby.ac.id/
INFO PENTING
Juara 1 lomba santri menulis oleh Nasdem
Alhamdulilah juara 1 nasional santri menulis yang diselenggarakan partai nasdem, tgl 21 Oktober 2021 di Kantor Nasdem Surabaya
Postingan Paling Populer
-
Sejarah Berdirinya MTs Ihyaul Ulum Dukun Gresik. MTs Ihyaul Ulum merupakan lembaga pendidikan yang bernafaskan Islam, di bawah pengelolaan...
-
Alhamdulilah juara 1 nasional santri menulis yang diselenggarakan partai nasdem, tgl 21 Oktober 2021 di Kantor Nasdem Surabaya